Untuk pertama kalinya setelah beberapa bulan, saya kembali solat jumat di mesjid Turki. Baru ingat kembali kalau disini solat sunnat sebelum dan sesudah solat jumat nya berbeda dengan mesjid lain. Jamaah disana solat sunnat 4 rakaat sebelum dan sesudah solat jumat, yang mana merupakan hal yang tidak biasa saya lakukan.
Saya sendiri hanya melakukan solat sunnat yang dua rakaat sebelum dan sesudah solat jumatnya. Merasa aneh sendiri? Tentu saja, tapi bagi saya tidak masalah, dan jamaah disana juga tidak mempermasalahkan hal itu. Yang penting kita punya keyakinan yang sama dan menyembah Tuhan yang sama. 🙂